Konsorsium303.online – DJ Tessa Zelin, warga Candi, Sidoarjo, kini ditangkap Satreskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Kamis, (15/6/2023). Ia ditangkap di kamar kosnya Jalan Dukuh Kupang pada pukul 11.30 siang karena nekat menerima endorse judi online. Kini, wanita yang baru menjalani bisnis endorse selama dua tahun itu pun meringkuk di sel tahanan.
Kasi Humas Polres Pelabuhan Tanjung Perak, Iptu Suroto mengatakan jika penangkapan DJ Tessa Zelin berawal dari informasi masyarakat. DJ Tessa diadukan ke polisi dengan membuat konten yang bermuatan promosi judi online atau yang biasa dikenal slot online dengan tarif Rp250 ribu untuk sekali update story Instagram.
Baca Juga : Kecanduan Judi Online, Pria Ini Nekat Gadaikan Motor Majikan
“Membuat kontennya di Perum Western, Sememi, Benowo. Setelah itu kita tangkap di kosnya Jalan Dukuh Kupang,” ujar Suroto, Rabu (05/07/2023).
Saat ditangkap, DJ Tessa Zelin tidak melakukan perlawanan. Ia kooperatif hingga menjalani pemeriksaan di Polres Pelabuhan Tanjung Perak. Dalam pemeriksaannya, DJ Tessa pun mengaku apabila ia tidak mengetahui apabila endorse judi online dapat dikenakan pidaha. Kini, ia menyesali perbuatannya dan menerima untuk bertanggung jawab atas kesalahannya.
“Walaupun tidak bermain judi, namun mentransmisikan konten juga bisa dikenakan pidana sesuai Pasal 27 ayat (2) jo. Pasal 45 ayat 2 UU RI No. 19 tahun 2016 tentang perubahan atas UU RI No. 11 tahun 2008 tentang informasi dan transaksi Elektronik,” imbuh Suroto.
Bisnis endorse di kalangan DJ adalah hal yang biasa. Khusus bisnis endorse judi online, baru ramai ketika pandemi covid-19 menyerang Indonesia pada tahun 2020. Kini, banyak tempat hiburan malam yang harus tutup karena aturan pemerintah.
Baca Juga : Judi Togel Online di Pondok, Seorang Pria Diciduk Polisi
Ketika banyak DJ yang tidak bisa bekerja, oknum DJ secara serampangan menerima endorse judi online. Dengan tarif antara Rp250 ribu – Rp500 ribu sesuai dengan jumlah followerd dan view dalam satu postingan story. Dalam sebulan, oknum DJ yang nekat mempromosikan situs judi online dapat menghasilkan hingga 8 juta.
“Oknum DJ yang endorse sejak pandemi sudah banyak, DJ Tessa Zelin ini apes. Baru dua bulan sudah ditangkap polisi,” ujar salah satu DJ yang enggan disebutkan namanya.